Loyalty programs adalah usaha untuk mendorong konsumen agar tetap melakukan interaksi dengan perusahaan.
Apabila perusahaan Anda ingin mendapatkan kesuksesan saat menjalankan strategi digital marketing, maka Anda harus mampu menyusun program ini agar menarik kesan pelanggan.
Karena seperti yang kita tahu, kepuasan dan kesetiaan pelanggan adalah salah satu kunci bagi perusahaan Anda untuk terus tetap berkembang ke depannya.
Bayangkan sebuah restoran yang tidak memiliki program loyalitas. Mereka melayani pelanggan tanpa memberikan insentif atau imbalan khusus.
Setiap pelanggan hanya datang sesuai keinginan mereka, dan ketika mereka membayar tagihan, mereka tidak mendapatkan poin atau hadiah khusus.
Akibatnya, pelanggan tidak merasa dihargai atau diuntungkan atas setia mereka datang ke restoran tersebut. Mereka tidak memiliki alasan kuat untuk kembali lagi, kecuali jika mereka benar-benar menyukai makanan dan layanan di restoran tersebut.
Tanpa adanya pelanggan, perusahaan Anda otomatis tidak mendapatkan pemasukan.
Maka dari itu, adanya loyalty program sangatlah penting untuk mendapatkan pelanggan setia. Anda juga dapat meningkatkan loyalty program yang Anda miliki dengan software POS terbaik dan terlengkap agar lebih mudah dan efisien.
Ingin mengetahui lebih terkait program ini? Simak terus artikel di bawah ini.
Key Takeaways
|
Daftar Isi:
Pilih daftar isi
Pengertian Loyalty Programs
Loyalty programs adalah suatu program penghargaan yang diberikan oleh perusahaan pada pelanggan dengan tujuan menjaga mereka untuk tetap setia dan mau memakai produk atau layanan perusahaan secara terus-menerus.
Anda pasti pernah menemukan berbagai referensi contoh program penghargaan yang sudah menerapkannya, misalnya produk perusahaan ataupun layanan tertentu. Seperti aplikasi membership, cashback, poin, diskon sampai “beli satu gratis dua”.
Umumnya program seperti ini adalah agar bisa mempertahankan pelanggan lama untuk mau membeli produk dari perusahaan.
Menjual produk Anda ke pelanggan yang telah ada sekarang ini jauh lebih mudah daripada menyediakan produk Anda ke calon pelanggan. Akan tetapi, ini tidak secara otomatis membuat mereka setia pada Anda dan menghalangi mereka untuk berbelanja ke toko lain.
Ketika ada penawaran yang lebih menarik dari toko lain, maka pelanggan setia Anda dapat segera meninggalkan Anda seketika.
Loyalitas customer tentu tidak hanya tentang hubungan antara bisnis dengan customer, akan tetapi jika bisa terwujud dengan baik, maka hal tersebut dapat menarik lebih banyak customer lainnya yang juga valuable.
Mengapa Anda bisa gagal dalam mempertahankan customer? Mungkin karena skema insentif yang kurang pas atau kurangnya menjaga kualitas produk.
Terkadang memang manajemen customer mengalami perubahan. Jadi, pada dasarnya memelihara loyalitas customer itu membutuhkan pemahaman yang baik akan kebutuhan customer.
Pemahaman tersebut kemudian bisa Anda wujudkan dalam bentuk strategi marketing, yang didasarkan pada kondisi ekonomi suatu bisnis. Setiap bidang bisnis yang satu dengan lainnya pasti menerapkan program loyalty yang berbeda.
Namun, Anda tidak perlu khawatir karena dengan memakai software POS dapat membantu Anda dalam menarik pelanggan setia maupun pelanggan baru Anda.
Manfaat Adanya Loyalty Programs
Bagi Anda para pebisnis, ada baiknya untuk mulai memperhatikan loyalty programs secara serius bila belum mengaplikasikannya pada para pelanggan.
Hal tersebut mampu memberikan banyak sekali manfaat untuk Anda, terutama dalam menjaga nilai keuntungan bisnis.
Berikut ini adalah beberapa manfaat menerapkan loyalty programs untuk perusahaan Anda:
1. Adanya perbedaan dari kompetitor
Seiring dengan berjalannya waktu, persaingan bisnis semakin ketat. Otomatis, Anda tidak bisa memenangkannya jika tidak mempunyai suatu perbedaan yang menonjol.
Oleh karena itu, penting untuk Anda membuat program loyalitas kepada pelanggan supaya membedakannya dengan para kompetitor.
2. Membangun relationship dengan pelanggan
Manfaat yang paling utama dari loyalty programs adalah membangun hubungan yang erat dengan para pelanggan.
Dengan menerapkan loyalty programs, maka Anda bisa memberikan kepuasan yang lebih pada para pelanggan Anda. Hal ini secara tidak langsung mampu memancing emosi positif para pelanggan atas produk maupun layanan yang Anda berikan.
3. Terciptanya customer advocacy
Apabila award yang Anda tawarkan menarik, ada kemungkinan pelanggan akan merekomendasikan brand Anda kepada orang-orang terdekatnya. Hal tersebut otomatis juga menciptakan customer advocacy.
Kegiatan ini biasanya dinamakan sebagai strategi advocacy marketing. Pelanggan-pelanggan tersebut akan sukarela memperkenalkan brand Anda. Hal ini tentu akan meraih keuntungan bagi Anda.
4. Mengkonversi Pelanggan Baru untuk Kembali
Program loyalty ini akan membantu bisnis Anda dikunjungi kembali oleh para konsumen baik itu yang sudah lama atau yang baru saja bertransaksi karena program loyalty memberikan reward, potongan harga, diskon dan yang lainnya.
Hal ini juga yang akan membantu meningkatkan repeat order yang tinggi yang tentunya akan menambah omset perusahaan.
5. Terdorong untuk Membeli Lebih Banyak
Program loyalty ini memberikan reward dengan berbagai level mulai dari terendah hingga tertinggi. Dengan kata lain jika konsumen Anda sudah menjadi member yang telah memiliki kartu atau tanda membership pastinya akan terpacu untuk membeli produk Anda lebih banyak agar dapat mendapatkan rewardnya.
Selain itu, banyak dari mereka yang pastinya terus mencoba membeli produk baru Anda dengan tawaran rewards yang baru.
Tips Pembuatan Loyalty Programs yang Baik
Dengan banyaknya loyalty programs yang sudah ada di Indonesia, tentunya bisnis Anda ingin menjalankan usaha yang unggul dan efektif. Anda harus membuat loyalty programs yang memang dirasa cocok untuk bisnis Anda.
Berikut ada beberapa tips agar program loyalitas yang Anda buat tepat sasaran dan menghasilkan keuntungan besar:
1. Melakukan riset pelanggan Anda
Supaya bisnis Anda berjalan lancar, salah satu tips membuatnya adalah mengetahui bagaimana pelanggan Anda terlebih dahulu.
Setidaknya, Anda harus mengetahui sudah berapa lama mereka jadi pelanggan, berapa keuntungan dari produk yang Anda jual kepada pelanggan, dapatkah Anda menjual produk lain kepada mereka dan seberapa puas para pelanggan dengan produk Anda.
2. Menentukan budget untuk program
Kunci dalam menciptakan loyalty programs adalah menentukan budget. Pastikan Anda memiliki budget yang cocok untuk program yang ingin dibuat.
Salah satu tips untuk menentukan budget adalah dengan memisahkan budget untuk meningkatkan retention dengan meraih pelanggan baru.
3. Kelompokkan pelanggan yang ingin Anda masukkan
Pastikan Anda membuat kategori pelanggan yang tepat untuk dimasukkan ke dalam loyalty programs. Anda bisa menentukan dari volume pembelian, berapa lama mereka bertahan atau loyal terhadap produk Anda, kecepatan pembayaran, kemampuan mereka membeli produk atau layanan dalam jumlah banyak.
Sebagai contoh, program loyalitas dalam bentuk cashback akan Anda berikan kepada pelanggan yang telah setia kepada produk Anda selama setahun.
Jenis-Jenis Loyalty Programs
Kepuasan dan kesetiaan pelanggan terhadap suatu produk atau layanan adalah kunci sukses untuk mengembangkan perusahaan. Tanpa kehadiran pelanggan, perusahaan Anda tidak akan mampu menghasilkan keuntungan atas bisnis yang Anda jalankan.
Dalam penerapannya, ada beberapa jenis loyalty programs yang efektif Anda lakukan untuk menarik minat pelanggan antara lain:
1. Program point-based loyalty
Dalam program point-based loyalty, pelanggan dapat mengumpulkan poin yang kemudian bisa ditukarkan untuk mendapatkan hadiah dari perusahaan.
Cara kerjanya sangat sederhana, pelanggan yang melakukan kegiatan transaksi dalam jumlah tertentu akan mendapatkan poin. Pelanggan dapat melakukan transaksi berulang kali untuk mengumpulkan poin dalam jumlah yang cukup.
Sebagai contoh, program dari My Telkomsel menawarkan pembelian paket-paket kuota, misalnya dalam produknya yang mana akan mendapatkan poin untuk ditukarkan.
Dengan bantuan sistem POS terbaik, Anda bisa melihat data history transaksi terakhir, serta data-data ketika mendaftarkan diri menjadi anggota my telkomsel.
2. Program paid loyalty
Dalam paid loyalty programs, konsumen diajak untuk bergabung sebagai member dengan membayar biaya per bulan atau per tahun. Tentunya seorang member bisa mendapatkan banyak keuntungan yang ditawarkan brand dibandingkan konsumen non-member.
Untuk membuat program tersebut, kamu dapat menggunakan sistem voucher book yang mana nanti pelanggan menerima koleksi eksklusif berupa e-voucher yang dapat digunakan selama periode tertentu.
Misalnya, Spotify, sebagai contoh, telah mengambil posisi terdepan di pasar layanan streaming musik berbayar. Saat ini, jumlah pengguna aktif untuk layanan berbayarnya mencapai 180 juta pelanggan Premium di seluruh dunia pada kuartal keempat tahun 2021.
3. Program value loyalty
Value loyalty adalah program yang bertujuan untuk menjalin hubungan emosional dengan pelanggan.
Perusahaan mengajak pelanggan untuk membeli produk karena sekian persen keuntungan yang akan perusahaan miliki, akan perusahaan beri ke yayasan amal atau orang-orang yang membutuhkan.
Dari program ini, perusahaan bisa mendapatkan keuntungan dan juga salah satu strategi untuk menarik simpati masyarakat.
Sebagai contoh, The Body Shop’s Love Your Body Club adalah program loyalitas berbasis misi yang memberikan pilihan kepada pelanggan untuk menyumbangkan hadiah mereka ke organisasi amal.
Untuk setiap 100 poin yang diperoleh, pembeli akan mendapatkan sejumlah uang untuk dibelanjakan pada produk atau disumbangkan ke organisasi amal.
Lebih Lanjut
Cara Mengefisienkan Pembuatan Loyalty Program
Loyalty management program yang diintegrasikan dengan software POS menawarkan sejumlah manfaat yang signifikan bagi bisnis.
Pertama-tama, program tersebut memungkinkan perusahaan untuk membangun dan memelihara hubungan yang kuat dengan pelanggan mereka.
Dengan memanfaatkan data pelanggan yang terkumpul di dalam sistem POS, Anda dapat merancang strategi untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan pelanggan secara lebih efektif.
Ini berarti lebih banyak kesempatan untuk meningkatkan loyalitas pelanggan, karena mereka merasa diperhatikan dan dihargai.
Selain itu, Anda dapat melacak perilaku dan preferensi pelanggan melalui software POS, sehingga dapat menawarkan program hadiah yang sesuai, seperti diskon, hadiah ulang tahun, atau penawaran eksklusif.
Ini tidak hanya meningkatkan tingkat kepuasan pelanggan, tetapi juga mendorong mereka untuk terus bertransaksi dengan perusahaan.
Dengan software POS dapat membantu dalam analisis data, pengambilan keputusan, melacak aktivitas pelanggan, dan mengevaluasi efektivitas berbagai program loyalitas.
Anda dapat merancang strategi pemasaran yang lebih canggih dan berfokus pada meningkatkan pengalaman pelanggan.
Salah satu software POS terbaik yang dapat Anda gunakan adalah software POS dari HashMicro. HashMicro menawarkan fitur KPI untuk target penjualan, sehingga Anda dapat mencari pelanggan sebanyak mungkin dengan adanya loyalty programs yang efektif.
Klik banner di bawah ini untuk mendapatkan skema harga dari software POS dari HashMicro.
Kesimpulan
Membangun hubungan dengan pelanggan adalah kunci bagi setiap bisnis meraih kesuksesan dengan adanya loyalty programs.
Tujuan dari loyalty programs ini adalah membuat para konsumen betah, senang, dan setia untuk tetap terus berlangganan pada jasa maupun produk yang dihasilkan oleh perusahaan tersebut.
Software POS HashMicro dapat menyelesaikan masalah bisnis Anda serta fokus dalam memprioritaskan kliennya. Selain itu, sistem ini juga dapat memudahkan tim penjualan untuk mengajukan pembelian barang atau jasa yang melancarkan proses penjualan Anda.
Oleh karena itu, Anda dapat segera daftarkan diri Anda untuk mendapatkan demo gratis software POS dari HashMicro.