Nadia

Nadia
Balasan dalam 1 menit

Nadia
Ingin Demo Gratis?

Hubungi kami via WhatsApp, dan sampaikan kebutuhan perusahaan Anda dengan tim ahli kami
6281222846776
×

Nadia

Active Now

Nadia

Active Now

Lihat Artikel Lainnya

BerandaProductsPOSTips Mengatasi Masalah Antar Pesanan pada Bisnis Restoran Anda

Tips Mengatasi Masalah Antar Pesanan pada Bisnis Restoran Anda

Bisnis restoran adalah bisnis yang banyak diidam-idamkan masyarakat, terutama bagi mereka yang gemar dengan dunia memasak. Selain terlihat simple, ternyata bisnis restoran menyimpan peluang yang menjanjikan. Dengan syarat, semua potensi di dalam bisnis restoran harus Anda maksimalkan. Namun, dalam praktiknya tentu Anda akan menemukan beragam kendala. Dari hal kecil, seperti salah antar pesanan kepada pelanggan hingga kerugian finansial yang sangat mungkin terjadi jika manajemen restoran tidak Anda jalankan dengan baik.

Sebab, risiko utama yang akan Anda hadapi selalu berujung pada kegagalan bisnis. Termasuk pula kejadian salah antar pesanan yang menyebabkan pelanggan merasa kecewa dengan pelayanan Anda. Padahal, kontinuitas dan profitabilitas bisnis menjadi target pencapaian setiap pengusaha restoran. Software POS F&B HashMicro menganggap sekecil apapun permasalahan pada manajemen restoran sebagai sesuatu yang penting untuk diperhatikan. Oleh karenanya, implementasi sistem tersebut merupakan aksi yang tepat untuk menghindari kesalahan antar pesanan pada bisnis restoran Anda.

Apa saja penyebab terjadinya salah antar pesanan?  Lantas, bagaimana kinerja aplikasi restoran terlengkap HashMicro dalam mengatasi permasalahan tersebut?

DemoGratis

Identifikasi Penyebab Salah Antar Pesanan pada Bisnis Restoran

Aplikasi Kasir
Aplikasi POS F&B integrasikan pesanan ke kitchen display

Membangun bisnis restoran memanglah tidak mudah. Anda membutuhkan modal dan strategi pemasaran yang ampuh untuk memperluas jangkauan target pasar. Kemudian ketika semua itu sudah mampu Anda jalankan, Anda dihadapkan kembali pada situasi sulit di mana Anda harus bisa mempertahankan bisnis dengan baik. Apabila tidak, sudah pasti bisnis Anda tidak akan sanggup bertahan lama. 

Banyak pengusaha restoran memutar otak untuk menemukan berbagai cara agar bisnisnya langgeng dan diminati masyarakat. Seluruh trik jitu dan kiat-kiat mempertahankan bisnis mulai Anda jalankan. Pemberian promo pun menjadi salah satu senjatanya. Namun, banyak dari mereka yang justru melupakan hal-hal sepele.

Misalnya, seperti pesanan yang datang tidak sesuai dengan permintaan pelanggan. Kejadian salah antar pesanan adalah kejadian yang kerap kali Anda temui di restoran. Bahkan bukan sesuatu yang baru lagi di dunia F&B. Salah antar pesanan menjadi hambatan yang dirasakan oleh pramusaji (waiter/waitress). Begitu pula dari perspektif pelanggan yang akan merasa kecewa bila hidangan pesanannya tidak sesuai.

Salah antar pesanan adalah bagian dari buruknya pelayanan restoran. Apakah Anda pernah menyangka bahwa kesalahan tersebut ternyata dapat berimbas terhadap keberlangsungan bisnis restoran Anda? Mengapa bisa? Dalam kondisi seperti ini, kepuasan pelanggan terhadap pelayanan restoran Anda jadi berkurang. Jika tidak segera diatasi, tentu Anda akan kehilangan pelanggan dalam waktu singkat.

Sebelum mengambil tindakan, ada baiknya Anda mencari akar penyebab terjadinya salah antar pesanan terlebih dahulu. Beberapa kemungkinan dapat terjadi. Simak uraiannya di bawah ini!

Salah antar pesanan karena pramusaji kurang teliti

Kemungkinan pertama muncul atas kesalahan langsung dari pramusaji. Human error ini bisa saja terjadi pada siapa pun, mengingat Anda akan kewalahan untuk memenuhi orderan pelanggan jika situasi restoran sedang ramai. Namun, sikap profesional sangat penting dan Anda butuhkan dalam bekerja. Adanya salah antar pesanan berarti menandakan bahwa Anda kurang atau bahkan tidak profesional di bidang tersebut.

Baca juga: 7 Alasan Sistem POS Restoran Penting untuk Usaha Anda

Salah antar pesanan karena aplikasi pemesanan tidak terintegrasi ke kitchen display

Penerapan aplikasi restoran sangat penting guna membantu komunikasi antara pelanggan, pramusaji, staf kasir, dan koki. Tanpa menggunakan sistem khusus, Anda akan sulit menyampaikan informasi dari meja pelayan ke dapur lantaran keduanya berada di lokasi yang terpisah. Inilah mengapa kemudian timbul problem salah antar pesanan kepada pelanggan.

Biasanya yang terjadi adalah aplikasi pemesanan tidak terintegrasi dengan kitchen display. Oleh sebab itu, pramusaji hanya dapat menggunakan cara manual untuk menyampaikan rincian pesanan pelanggan kepada koki. Kondisi ini tentu tidak hanya mengakibatkan pramusaji salah mengantar pesanan saja. Bahkan risiko seperti pesanan tidak tercatat pun merupakan sesuatu yang mungkin Anda alami.

Implementasi Software POS sebagai Tips Mengatasi Salah Antar Pesanan pada Bisnis Restoran

Seperti yang sudah menjadi pembahasan sebelumnya, setiap permasalahan memiliki potensi untuk menurunkan kualitas bisnis restoran Anda. Mudahnya, salah antar pesanan pelanggan yang terkesan sepele sekalipun ternyata berdampak fatal pada manajemen restoran jika Anda terus-menerus berpangku tangan.

Lalu, apa solusinya? Software POS F&B adalah langkah pasti dalam mewujudkan pelayanan terbaik bagi semua jenis restoran tanpa terkecuali. Dengan menggabungkan inovasi digital dan segala kebutuhan restoran, sistem dapat meminimalisir terjadinya salah antar pesanan. Lebih dari itu, tim developer mendesain sistem restoran kami untuk mampu meningkatkan keuntungan pada bisnis restoran Anda. Berikut adalah enam fitur unggulan yang perlu Anda ketahui:

Kitchen & ordering station

Fitur pertama ini berperan langsung terhadap solusi komplain pelanggan atas salah antar pesanan. Melalui kitchen & ordering station, secara otomatis pesanan pelanggan akan sistem teruskan dan tampilkan ke kitchen display/station. Tidak hanya berfungsi sebagai alat informasi jenis makanan dan minuman yang pelanggan pesan, fitur juga membantu peningkatan taraf manajemen retoran dalam monitoring status serta durasi memasak koki.

Baca juga: 4 Tips Memulai Bisnis Restoran Korea untuk Pemula!

Meal combo management

Salah antar pesanan sangat mungkin terjadi apabila Anda menggunakan teknik mencatat manual. Meal combo management adalah fitur yang dapat mengelola berbagai paket hidangan, lengkap dengan harga dan variasi rasa. Dari daftar menu tersebut, pelanggan akan mengetahui detail menu dan pesanan langsung tercatat melalui sistem sehingga meminimalisir kejadian salah antar pesanan. Unduh skema perhitungan harga software POS restoran untuk peroleh kalkulasi biayanya.

Complete transaction features

Setelah proses pemesanan telah selesai, selanjutnya Anda beralih untuk membayar pemesanan tersebut. Dengan fitur complete transaction features dalam aplikasi kasir F&B HashMicro, segala bentuk metode pembayaran dapat Anda lakukan dengan mudah. Baik secara cash atau melalui kartu kredit, dompet digital, dan lain-lain dapat menjadi opsi bagi setiap pelanggan.

download skema harga software erp
download skema harga software erp

Membership management

Fitur membership management dalam sistem POS F&B adalah fitur untuk mengelola semua informasi pelanggan yang pernah berkunjung. Dari informasi tersebut, fitur memungkinkan Anda untuk membuat segmentasi pelanggan. Selain itu, proses interaksi berjalan dengan mudah dan program promosi pun dapat Anda rancang secara otomatis.

Program & loyalty management

Bermacam-macam cara dapat Anda lakukan guna menarik pelanggan agar selalu mempercayakan restoran Anda sebagai pilihannya. Melalui fitur program & loyalty management, Anda dapat menawarkan loyalty program sekaligus reward berdasarkan kategori tertentu. Keduanya merupakan bagian dari strategi marketing yang ampuh dalam penggunaan aplikasi restoran HashMicro.

Sales report generation

Berikutnya adalah fitur sales report generation, di mana laporan penjualan memungkinkan untuk Anda pantau kapan saja. Analisis tiap cabangnya mampu Anda buat dengan real-time. Nilai capaian profit & loss tercatat secara akurat sehingga Anda dapat membuat keputusan bisnis dengan tepat.

Kesimpulan

Pada dasarnya, berkarir dalam dunia F&B khususnya restoran adalah bisnis prospektif yang dapat ditekuni oleh siapa pun. Setiap orang memiliki kesempatan, tinggal bagaimana Anda mampu untuk memperhatikan seluruh elemen dengan baik. Hal kecil yang terlihat remeh, termasuk salah antar pesanan sekalipun, akan memperbesar risiko kehilangan pelanggan.

Maka dari itu, penerapan Software POS Restoran Berbasis Web dari HashMicro adalah solusi paling tepat untuk bisnis restoran Anda. Sistem membantu pengelolaan seluruh data, loyalty program, dan reward untuk mendukung retensi pelanggan. Tingkatkan profit bisnis restoran Anda dengan integrasi aplikasi restoran ke kitchen display serta pembuatan laporan penjualan yang akurat. Informasi biaya penggunaannya dapat Anda peroleh melalui skema perhitungan harga software HashMicro. Segera demo gratis sekarang untuk perluas cabang bisnis restoran Anda!

POSRestaurant

Apakah artikel Ini bermanfaat?
YaTidak

Tertarik Mendapatkan Tips Cerdas Untuk Meningkatkan Efisiensi Bisnis Anda?

Dewi Sartika
Dewi Sartikahttps://www.hashmicro.com/id/
Dewi Sartika adalah seorang content writer berbakat dengan pengetahuan mendalam dalam bidang akuntansi. Dengan pengalaman bertahun-tahun di industri akuntansi, Dewi telah menggabungkan passion-nya dalam menulis dengan keahlian dalam dunia keuangan.
POS

Highlight

Artikel Populer