Nadia

Nadia
Balasan dalam 1 menit

Nadia
Ingin Demo Gratis?

Hubungi kami via WhatsApp, dan sampaikan kebutuhan perusahaan Anda dengan tim ahli kami
6281222846776
×

Nadia

Active Now

Nadia

Active Now

Lihat Artikel Lainnya

BerandaProductsInventoryAlasan Mengapa Mengukur Inventory Turnover Ratio Penting Untuk Perusahaan

Alasan Mengapa Mengukur Inventory Turnover Ratio Penting Untuk Perusahaan

Inventory turnover ratio atau yang lebih Anda kenal sebagai rasio perputaran persediaan adalah rumusan atau pola rasio efisiensi yang lebih memberikan gambaran kepada Anda bagaimana efektivitas dari persediaan barang dengan membandingkan harga pokok penjualan dalam persediaan rata-rata selama satu periode. Mudahnya, inventory turnover ratio ini Anda butuhkan untuk menyiasati bagaimana produk yang Anda jual bisa berputar sesuai dengan stok yang tersedia. Rasio menjadi penilaian penting untuk menentukan apakah kualitas yang Anda sediakan dan pembelian yang efektif  dalam mengatur jumlah persediaan. 

Dalam melakukan strategi yang tepat, Anda harus mengetahui dengan baik bagaimana kondisi persediaan barang Anda. Untuk memantau pengelolaan stok pada setiap lokasi Anda membutuhkan Software Inventory untuk mengoptimalkan tingkat persediaan barang yang Anda jual. Namun, apabila Anda belum berlangganan dengan software inventaris manapun, Anda bisa mencoba Sistem Inventory Barang dari HashMicro. Sebelum beralih, Anda bisa mengunduh skema perhitungan harga di sini untuk informasi mengenai dana yang harus Anda siapkan. Lalu, untuk mengetahui lebih lanjut mengenai alasan mengapa mengukur inventory turnover ratio penting untuk perusahaan, simak ulasan berikut!

Baca juga: Inilah Alasan Mengapa Perusahaan Anda Perlu Menggunakan Sistem Manajemen Inventaris

inventory turnover ratio Daftar Isi

Menghemat Pengeluaran

Manfaat pertama yang bisa Anda rasakan dengan adanya inventory turnover ratio adalah menghemat pengeluaran perusahaan. Anda bisa menghemat pengeluaran perusahaan untuk melakukan proses produksi dan membeli persediaan bahan baku produk. Hal ini karena apabila Anda menyimpan barang persediaan terlalu lama Anda juga membutuhkan dana lebih untuk membayar gudang penyimpanan. Namun, apabila Anda memutar persediaan produk dengan sangat cepat sehingga tekanan terlalu tinggi maka perusahaan juga akan rugi. Ini disebabkan oleh ketidakmampuan perusahaan dalam memenuhi permintaan pelanggan di pasaran. Tidak hanya sampai disitu, biaya transportasi angkut barang akan semakin meningkat sehingga perusahaan akan tetap mengeluarkan biaya lebih atau over budget.

Mempermudah Pengukuran KPI

pengertian Inventory Turnover Ratio

Key performance indicator (KPI) menjadi mudah untuk Anda ukur ketika adanya inventory turnover ratio. Hal ini karena Anda akan mendapatkan informasi mengenai sejauh mana tingkat penjualan produk barang Anda. Dari adanya informasi ini juga Anda akan mengetahui apakah penjualan produk sudah mencapai target yang disesuaikan atau belum. Tidak hanya itu, manfaat adanya pengukuran juga berguna untuk memberikan informasi kepada bank mengenai seberapa liquid-nya aset yang Anda miliki. 

Sebagai pebisnis, penjualan produk Anda tidak selalu dalam kondisi yang stabil, terkadang penjualan meningkat pesat tetapi kadang-kadang penjualan produk jalan di tempat. Pada kondisi seperti ini mungkin saja Anda memutuskan untuk mengambil pinjaman ke bank untuk meneruskan roda bisnis Anda. Data persediaan barang bisa Anda jadikan jaminan untuk meminjam uang pada bank. Lalu, bank juga akan memastikan jaminan Anda mengenai persediaan barang apa saja yang mudah dijual dan cepat ditukarkan menjadi uang tunai.

download skema harga software erp
download skema harga software erp

Mengukur Tingkat Efisiensi Operasional

Manfaat ketiga yaitu dengan adanya inventory turnover ratio Anda dapat membantu untuk mengukur tingkat efisiensi operasional perusahaan. Sebagai standar minimal dari perusahaan, tingkat keefisienan akan berfokus pada standar industri yang Anda pilih. Dengan memiliki standar minimal, maka Anda bisa mencocokan dengan bisnis yang mirip dengan milik Anda.

Baca juga: Pengertian Aplikasi Inventory dan Kelebihannya untuk Perusahaan

Membantu Memilih Keputusan Bisnis Terbaik

fungsi Inventory Turnover Ratio

Dengan adanya penerapan inventory turnover ratio pada bisnis Anda, maka bisa mempermudah Anda dalam membuat suatu keputusan. Pemilihan keputusan akan dirasa mudah ketika Anda dihadapkan dengan dua pilihan yang cukup sulit. Hal ini karena Anda akan mendapatkan informasi lebih mengenai keadaan inventory barang dari bisnis Anda. Tujuannya untuk mengembangkan usaha yang sedang Anda jalankan seperti meningkatkan kualitas dari produk, membuat jenis barang yang lebih inovatif, dan lainnya. Berikut beberapa contoh untuk meningkatkan barang produk yang Anda jual:

  • Menentukan barang apa yang akan Anda produksi untuk kedepannya. Jika permintaan pelanggan sedang meningkat maka perputaran stok barang menjadi tinggi, hal ini memberikan sinyal kepada Anda untuk lebih memesan bahan baku lebih banyak untuk diproduksi.
  • Menyeleksi dan mengelompokkan barang untuk dipindahkan pada satu wadah yang sama sehingga Anda tidak lagi kebingungan mencarinya. Dengan adanya penyeleksian dan pengelompokkan barang, Anda akan mengetahui barang-barang mana saja yang seharusnya segera Anda jual. Semakin lama barang tidak terjual dan hanya tersimpan di lokasi penyimpanan, maka barang memiliki peluang semakin besar menjadi stok mati. 
  • Pemilihan dan pemesanan bahan baku dengan kualitas yang baik untuk memenuhi tahapan produksi. Sebelum memilih dan memesan bahan baku, Anda akan mendapat gambaran mengenai banyaknya perputaran persediaan barang dalam jangka satu tahun. Informasi ini membantu Anda untuk membuat penjadwalan agar barang-barang tidak habis sebelum masanya. 
  • Mengadakan evaluasi terhadap keefektivitasan suatu produk.

Baca juga: Ketahui Sistem Inventory Gudang beserta Manfaat dan Fitur-Fiturnya!

Kesimpulan 

Sebagai pebisnis Anda harus menerapkan sistem inventory turnover ratio pada bisnis Anda. Namun, Anda perlu memahami bahwa setiap sistem inventory turnover ratio berbeda antara bisnis satu dan yang lainnya. Namun, Anda bisa menjadikan parameter bisnis Anda dengan perusahaan yang menjalankan bisnis pada industri yang sama dengan Anda. Dengan adanya inventory turnover ratio Anda bisa memudahkan perputaran barang persediaan Anda. Gunakan Software Inventory dari HashMicro untuk lebih memaksimalkan tingkat persediaan perusahaan Anda. Tidak hanya itu, Anda juga bisa memantau proses stock transfer, mengestimasikan kebutuhan inventaris, dan mengefektifkan pengelolaan stok pada setiap lokasi. Jadwalkan demo gratis sekarang!

InventoryManagement
Apakah artikel Ini bermanfaat?
YaTidak

Tertarik Mendapatkan Tips Cerdas Untuk Meningkatkan Efisiensi Bisnis Anda?

Jessica Wijaya
Jessica Wijayahttps://www.hashmicro.com/id/
Jessica Wijaya adalah seorang content writer berpengalaman yang telah membangun reputasi dalam industri penulisan artikel mengenai software manajemen persediaan (inventory management software). Artikel-artikel Jessica mencakup berbagai aspek, mulai dari pengenalan dasar tentang manajemen stok hingga panduan implementasi perangkat lunak manajemen persediaan yang canggih.
Most Viewed

Highlight

Artikel Populer