Bagaimana rasanya jika Anda mengelola sebuah perusahaan yang tidak menerapkan manajemen produksi, pasti akan sangat memusingkan bukan? Sebuah bisnis perlu menerapkan supply chain management. Supply chain management (SCM) adalah sebuah aktivitas bisnis yang mengelola tahap perencanaan, pendistribusian produk, pengendalian, hingga pengimplementasian jalannya arus produk. Dengan mengimplementasikan SCM dan sistem SCM pada bisnis, tentunya membantu Anda meminimalisir terjadinya kerugian.
Daftar Isi
Untuk mempermudah supply chain management, terdapat sebuah sistem SCM terbaik yang dapat membantu mengelola manajemen tersebut dengan optimal. Pengimplementasian sebuah sistem scm pada bisnis Anda dapat mempermudah Anda dalam mendistribusikan barang. Tidak hanya pendistribusian saja, dengan berbagai macam fitur yang ada pada sistem SCM tercanggih, berbagai aktivitas bisnis dapat dijalankan dengan cepat. Sebelum memulai untuk mengimplementasikannya, ketahui skema harga sistem scm di sini.
Untuk mengetahui lebih lanjut apa itu sistem supply chain management serta fitur dan manfaatnya, simak artikel berikut ini!
Baca juga: Software Supply Chain Management HashMicro sebagai Solusi Terbaik untuk Industri Sawit
Sistem SCM adalah
Sistem SCM (Supply Chain Management) adalah sebuah alat atau software untuk membantu proses kegiatan bisnis dalam merencanakan, mengendalikan, dan menjalankan arus produk. Dengan penggunaan sistem supply chain management, proses untuk mengelola bahan baku, produksi, hingga distribusi akan menghemat waktu. Sistem Supply Chain Management memiliki fitur-fitur yang dapat membantu Anda dalam menjalankan arus produk. Dengan pengimplementasian sistem SCM, nilai pelanggan menjadi lebih maksimal dan membuat bisnis Anda menjadi lebih unggul. Bisnis yang besar membutuhkan sebuah bantuan sistem yang dapat menyederhanakan dan mengoptimalkan rangkaian supply chain management karena kegiatan SCM sangatlah kompleks.
Fitur sebuah Sistem SCM
Seperti penjelasan di atas, Sistem Supply Chain Management mempunyai fitur-fitur yang dapat membantu bisnis Anda bekerja lebih optimal. Kegiatan manajemen rantai pasokan sangatlah luas dan rumit karena melibatkan banyak komponen. Dengan fitur-fitur yang tersedia pada sebuah sistem, tentunya kegiatan Anda menjadi lebih efisien. Berikut adalah fitur yang dapat Anda dapatkan apabila mengaplikasikan sebuah software SCM:
- Inventory Management, adanya fitur ini akan membantu melacak ketersediaan barang di gudang Anda. Selain itu, fitur ini dapat melakukan penyesuaian inventaris dengan risiko yang kecil.
- Procurement Management, fitur ini mampu membuat dan memberi notifikasi kepada Anda jika persediaan sudah sedikit, selain itu fitur ini mampu membuat purchase order secara otomatis dan dapat mengirimkannya kepada vendor Anda.
- Order Management,dengan fitur ini karyawan Anda dapat melihat pesanan dari pelanggan dan memenuhinya secara mudah.
- Shipment Tracking, pesanan yang telah dikirim oleh kurir kepada pelanggan dapat Anda lacak dan memastikan pesanan tersebut sampai tepat waktu dengan adanya fitur ini.
- Return Management, Jika ada pelanggan yang ingin mengembalikan barang, fitur ini mampu mengelolanya secara efektif dengan update stok yang real-time.
- Planning & Forecasting Management, fitur yang diberikan ini mampu memberikan jumlah stok akurat untuk bisnis Anda berdasarkan analisis yang telah ada.
Baca juga: Modul-Modul Penting dalam Sistem ERP
Manfaat Sistem SCM dalam Manajemen Supply Chain
Menggunakan sebuah sistem untuk SCM tentu akan memberikan manfaat bagi bisnis Anda. Dalam menjalankan bisnis, tentu ingin setiap prosesnya berjalan dengan maksimal. Masalah pada sebuah bisnis bisa datang kapan saja jika kita tidak mengantisipasinya. Penggunaan sistem supply chain management dalam manajemen supply chain tentunya akan memberikan berbagai manfaat yang juga dapat mengantisipasi berbagai permasalahan. Berikut adalah manfaatnya:
- Meningkatkan efisiensi
Jika perusahaan Anda sedang mengalami sebuah kendala seperti rantai suplai yang berkurang secara signifikan, sistem SCM dapat membantu bisnis Anda untuk mengatasi hal tersebut dengan fitur procurement management yang tersedia. Banyaknya permintaan pelanggan yang masuk mungkin akan membuat Anda kewalahan dalam memenuhinya. Dengan mengimplementasikan sistem SCM yang dapat secara otomatis memenuhi permintaan pelanggan, efisiensi bisnis Anda akan meningkat sehingga dapat mengatur strategi bisnis untuk ke depannya.
- Manajemen Gudang Terkendali
Setiap bisnis pasti memiliki gudang untuk menaruh rantai suplai agar memudahkan perusahaan untuk mencari barang atau suplai. Namun, jika mengelola gudang secara manual, rentan akan terjadinya human-error yang dapat mengakibatkan hilangnya barang atau terjadinya kesalahan dalam penghitungan. Penggunaan sistem sistem chain management akan membuat manajemen gudang Anda terkendali. Kesalahan karena manusia seperti human-error akan terminimalisir sehingga manajemen gudang Anda lebih optimal.
- Pengiriman tepat waktu
Perusahaan yang mengirimkan pemesanan secara tepat waktu tentu akan pelanggan sukai. Ketepatan waktu dalam pengiriman pesanan merupakan sebuah nilai plus yang akan membuat perusahaan Anda lebih unggul dari perusahaan lainnya. Jika pelanggan puas dengan pelayanan yang perusahaan berikan, reputasi perusahaan juga akan naik sehingga berdampak pada penjualan. Menggunakan sistem supply chain management akan membuat pengiriman perusahaan Anda diatur secara otomatis agar sampai secara tepat waktu.
- Prediksi penjualan
Pada suatu waktu, Anda dapat mengalami sebuah kerugian akibat adanya kelebihan jumlah barang yang dipersiapkan. Barang yang kekurangan juga dapat membuat Anda mengalami kerugian karena tingginya permintaan tidak dibarengi dengan stok barang yang memadai. Sistem supply chain management mampu membuat prediksi penjualan perusahaan Anda yang sesuai dengan data dan pasar. Dengan data yang telah didapat sebelumnya, sistem akan menganalisis perkiraan penjualan sehingga terhindar dari kelebihan atau kekurangan stok.
Baca juga: Software SCM untuk Efisiensikan Produksi Kebun Sawit Anda
Kesimpulan
Supply Chain Management adalah suatu aktivitas yang kehadirannya cukup penting untuk sebuah perusahaan karena menyangkut perencanaan, produksi, pengendalian hingga pendistribusian. Dengan hadirnya sebuah sistem, akan membantu Anda untuk mempermudah pengelolaan aktivitas manajemen produksi. Sistem SCM tercanggih akan membantu perusahaan Anda untuk membuat perencanaan yang lebih baik, pendistribusian yang tepat waktu, hingga mengendalikan manajemen gudang. Gunakan sistem SCM untuk memberikan pelayanan yang optimal pada pelanggan Anda. Ketahui skema perhitungan harga software SCM sebelum memulai menggunakannya.