BerandaLearn BusinessPublic Speaking: Skill yang Harus Anda Pelajari Saat Ini

Public Speaking: Skill yang Harus Anda Pelajari Saat Ini

Sebagian besar orang menganggap bahwa kemampuan berbicara dengan baik merupakan salah satu skill yang wajib untuk mereka pelajari. Masyarakat menilai bahwa public speaking akan memberikan beberapa manfaat dalam keseharian mereka, khususnya dalam bidang pekerjaan dan keprofesionalitasan.  Misalnya, pada saat Anda harus bertemu client baru untuk proyek yang dapat dioptimalkan dengan bantuan Project-based ERP System. Orang dengan kemampuan public speaking yang baik memiliki peluang untuk berhasil dalam mempengaruhi client tersebut.

Untuk Anda yang ingin berkembang dan meningkatkan jenjang karir, berikut kami rangkum hal-hal penting yang harus Anda ketahui sebelum mempelajari keterampilan dalam berbicara di depan umum.

Baca juga: Tingkatkan Public Speaking Karyawan dengan Sistem Manajemen Kompetensi Karyawan

DemoGratis

Pengertian Public Speaking

Sesuai dengan namanya, public speaking adalah kegiatan berbicara kepada audiens yang dilakukan di depan umum atau sekelompok orang yang melibatkan visual, vokal, dan verbal.  Pidato dan orasi adalah contoh dari keterampilan public speaking. Bahkan, beberapa sumber menuliskan bahwa sebanyak 70% pekerjaan saat ini membutuhkan skill dalam melakukan public speaking yang baik.

Selain itu, public speaking bukan hanya tentang berani berbicara di depan umum. Akan tetapi, Anda harus bisa berbicara dihadapan publik dengan intonasi yang jelas, terstruktur, dan bahasa yang mudah dipahami oleh pendengar. Meskipun keterampilan berbicara ini memiliki struktur, metode, dan aturan yang berbeda-beda, Anda harus bisa meraih tujuan dari public speaking yaitu untuk membujuk, menginformasikan, dan menghibur setiap pendengar.

Metode Public Speaking

Berbicara di depan umum adalah seni berbicara yang dapat digunakan untuk menarik minat audiens dan membuat mereka terlibat dalam presentasi. Saat ini, sebenarnya ada empat cara khusus yang dapat diikuti oleh seorang pembicara. Cara-cara ini sebenarnya bisa digunakan tergantung kebutuhan dan gaya bicara yang ingin disampaikan moderator. Apakah Anda ingin tahu tentang metode berbicara di depan umum yang digunakan? Ini penjelasan lengkapnya.

Impromptu Publick Speaking Style

Sesuai dengan nama nya “improvisasi”. Oleh karena itu, cara ini berlaku bagi pembicara yang tidak banyak berlatih dengan naskah yang pembicara siapkan. Pidato yang mereka hasilkan dengan cara ini umumnya pendek dan sering disampaikan dengan sedikit. Catatan yang dibuat pembicara lebih jarang digunakan karena mereka langsung melihat kepada penonton. Ini membuatnya lebih mudah untuk berinteraksi dengan pemirsa. Pembagian metode ini membentuk 3 jenis kategori. Yaitu, tidak ada persiapan, sedikit persiapan, sedikit latihan.

Manuscript Style

Metode ini  mengacu pada teknik pidato menggunakan naskah yang telah Anda siapkan dengan baik. Pejabat negara atau mereka yang melakukan pidato secara formal/resmi biasanya menggunakan metode ini. teknik ini untuk menghindari terjadinya kesalahan dalam pengucapan oleh pembicara saat pidato.

Memorized Style

Metode menghafal catatan/script yang akan disampaikan kepada audiens secara kata demi kata agar semua tersampaikan dengan jelas. Tipe ini menuntut para pemicara menguasai seluruh runtutan bacaan, ide, gagasan yang terdapat didalam catatan mereka (pembicara). Tipe ini lebih cocok untuk mereka yang memiliki daya ingat yang tinggi.

Extempore Public Speaking Style

Tipe bicara ini merupakan tipe bicara yang sangat baik bagi seorang pembicara pada ranah profesional. Sebab script yang ada itu berisi outline dan pokok pokok penunjang dalam berbicara. Dengan menggunakan outline pembicara dapat memiliki acuan dalam mengatur gagasan yang akan mereka sampaikan kepada audiens.

download skema harga software erp
download skema harga software erp

Manfaat Public Speaking

Sebagai suatu kemampuan yang penting untuk sebagian besar orang pelajari, tentu saja dengan memiliki kemampuan berbicara di depan umum Anda dapat merasakan berbagai manfaat, khususnya dalam karir yang sedang Anda jalani. Berikut beberapa manfaat dalam keterampilan public speaking:

1. Untuk meningkatkan kualitas dan rasa percaya diri dalam berbicara

Dalam public speaking, teknik berbicara adalah hal utama yang perlu Anda kuasai. Untuk menguasai teknik tersebut, Anda perlu berlatih secara terus-menerus hingga terbiasa melakukannya. Jadi, dari kebiasaan Anda berlatih untuk berbicara, maka tanpa sadar Anda juga melatih kepercayaan diri Anda untuk tampil di depan publik.

Menurut Nick Morgan, sebanyak 80% orang merasa tidak percaya diri bahkan takut untuk berbicara di depan umum. Maka dari itu, masih banyak perusahaan yang belum menggunakan teknik public speaking dalam pemasaran produknya. Akan tetapi, bagi perusahaan lain hal tersebut seperti kesempatan bagi mereka yang memiliki talent dengan keterampilan dalam berbicara dan memanfaatkan teknik ini dalam pemasaran. Keterampilan ini dinilai menguntungkan, karena perusahaan dapat berbicara langsung dengan klien atau target dari pemasaran mereka.

Maka dari itu, dengan memiliki kemampuan public speaking akan meningkatkan kualitas Anda sebagai seorang pekerja profesional. Karena melalui kemampuan ini, Anda memiliki peluang untuk unggul dalam berbagai meeting dengan client dan tentu saja hal tersebut juga akan membawa Anda ke jenjang karir yang lebih tinggi.

2. Menjadi lebih berpikir kritis-analisis

Kunci dalam kesuksesan public speaking adalah penguasaan materi. Dengan mengerti apa yang akan kita bicarakan, pendengar pun menjadi lebih mudah untuk memahami dan terpengaruh dengan apa yang Anda katakan.

Tentu saja, untuk menguasai sebuah materi Anda harus membaca banyak referensi yang berkaitan dengan materi yang akan Anda bawakan. Oleh karena itu, Anda menjadi terlatih untuk berpikir lebih kritis dan mampu menganalisis sesuatu.

3. Meningkatkan kemampuan leadership

Seperti yang kita ketahui, tugas seorang pemimpin adalah menyampaikan tugas dan memberikan instruksi secara jelas kepada pegawainya. Kemampuan berbicara secara publik merupakan kemampuan yang sangat penting hal ini karena orang yang biasanya mendapat tugas untuk berbicara dengan kondisi publik adalah orang yang lebih unggul dari pada pegawai lain. Tentu saja, orang tersebut juga memiliki kemampuan untuk mempengaruhi orang lain dan pantas untuk menjadi pemimpin. Untuk meningkatkan kemampuan public speaking dan leadership perusahaan dapat menggunakan Software Manajemen Kompetensi.

Baca juga:Soft Skill Adalah Hal Penting dalam Pengembangan Bisnis

public speaking
tokopedia.com

Tips dan Trik Agar Berbicara Berjalan Lancar

Untuk menunjang keberhasilan Anda saat berbicara di depan umum. Ada beberapa teknik atau tips dalam public speaking yang dapat Anda coba, diantaranya:

Cobalah untuk lebih percaya diri dalam melakukan public speaking

Gugup saat baru pertama kali melakukan suatu hal adalah hal yang wajar. Anda bisa tanamkan dalam diri sendiri, bahwa Anda telah mempelajari materi yang akan Anda bawakan dengan baik dan sudah berlatih berulang kami. Jadi, percayalah dengan kemampuan yang Anda miliki!

Kenali audiens

Sebelum melakukan public speaking, ada baiknya Anda mengetahui siapa audiens yang akan Anda tuju. Misalnya, Anda ingin memberikan penyuluhan tentang bahaya narkoba kepada para pelajar. Maka, Anda bisa menyampaikan materi dengan gaya bahasa yang mudah untuk mereka mengerti.

Perhatikan intonasi dan volume Anda

Kedua hal ini menjadi hal penting dalam berbicara di depan umum karena akan sangat mempengaruhi audiens Anda. Intonasi dan volume Anda saat berbicara akan sangat menentukan ketertarikan dari audiens Anda untuk mendengarkan materi yang akan Anda sampaikan.

Kuasai materi yang akan Anda bawakan

Penguasaan terhadap materi yang akan Anda bawakan menjadi sangat penting, karena hal ini juga akan mempengaruhi tingkat kepercayaan diri Anda. Selain itu, Anda juga dapat menggunakan alat bantu yang dapat membuat Anda terlihat lebih profesional dan audiens pun akan lebih mudah mengerti tentang materi yang Anda paparkan. Misalnya, dengan menyiapkan slide presentasi yang berisi poin-poin dari hal yang akan Anda sampaikan.

Selain itu, dengan alat bantu tersebut Anda dapat melakukan presentasi secara terarah dan meminimalisir adanya materi yang terlewat.

Perhatikan aspek non verbal

Selain penguasaan materi, Anda bisa mencoba berlatih seolah-olah Anda sedang berada di atas sebuah panggung dan menjadi pusat perhatian banyak orang. Cobalah untuk memaparkan materi Anda dan perhatikan intonasi, tempo, dan kekonsistenan kontak mata Anda dengan audiens, serta posisi berdiri. Dengan begitu, Anda dapat melakukan evaluasi hal apa yang bisa Anda perbaiki dan Anda menjadi lebih terbiasa untuk melakukan public speaking.

Baca juga: Komunikasi Bisnis — Pengertian, Tujuan, Jenis, Proses

Kesimpulan

Kemampuan public speaking sangat penting untuk Anda kuasai apabila Anda menginginkan peningkatan kualitas dari diri Anda dan memiliki rencana untuk karir yang lebih cemerlang. Karena hal ini menjadi sangat penting dan sering digunakan dalam hal-hal profesional. Misalnya, untuk melakukan lobby kepada klien baru, meeting, pidato dan sebagainya.

ERP

 

Tidak ada kata terlambat untuk mencoba. Anda tetap memiliki kesempatan untuk belajar dan memiliki keterampilan ini apabila Anda ingin berlatih. Selain dengan menguasai public speaking, Anda dapat semakin mengembangkan bisnis dengan menggunakan Software ERP untuk membantu mengotomatiskan seluruh kegiatan operasional bisnis. Dengan modul-modul khusus dan kemungkinan personalisasi, Anda juga dapat menyesuaikan sistem ini sesuai kebutuhan perusahaan Anda.

Tertarik Mendapatkan Tips Cerdas Untuk Meningkatkan Efisiensi Bisnis Anda?

Novi Herawati
Novi Herawatihttps://www.hashmicro.com/id/
As a content writer, I bring a unique perspective to each project with my ability to craft engaging and informative content. My passion for writing combined with my deep understanding of the topics creates contents that are unique and useful for everyone.
spot_img
spot_img

Highlight

Artikel Populer

Nadia

Nadia
Balasan dalam 1 menit

Nadia
Ingin Demo Gratis?

Hubungi kami via WhatsApp, dan sampaikan kebutuhan perusahaan Anda dengan tim ahli kami
6281222846776
×
Hubungi Tim Sales