01.
Apa itu HashMicro
02.
ERP itu cocok untuk perusahaan seperti apa
03.
Kenali Produk HashMicro
04.
Keunggulan HashMicro
05.
Proses Implementasi
06.
Apakah demo nya gratis?
0:00 / 0:00
BerandaMost Viewed8 Manfaat Utama Software HRD, Solusi Tata Kelola Manajemen SDM bagi Perusahaan...

8 Manfaat Utama Software HRD, Solusi Tata Kelola Manajemen SDM bagi Perusahaan Jasa

Pada perkembangan bisnis saat ini sudah banyak perusahaan jasa yang memanfaatkan teknologi informasi untuk membantu pengelolaan dan manajemen SDM agar menjadi lebih efisien. Hal tersebut karena manajemen sumber daya manusia adalah salah satu fungsi yang paling penting dalam perusahaan jasa, sehingga pengelolaannya harus seefektif dan seoptimal mungkin. Salah satu cara yang dapat digunakan untuk mengelola SDM di perusahaan service adalah dengan menerapkan Software HRD terbaik.  

Saat ini Software HRIS sudah marak digunakan oleh banyak perusahaan jasa di Indonesia untuk membantu tata kelola manajemen SDM agar menjadi lebih mudah dan efisien. Software HRD tersebut sudah terbukti dapat meningkatkan produktivitas karyawan di perusahaan jasa dalam mencapai tujuan yang diharapkan. Serta menjadi unggul dalam persaingan bisnis saat ini. Hal tersebut karena Software HRD dapat membantu departemen HR dalam mengelola dan memanfaatkan sumber daya manusia yang berharga secara efektif dan optimal.

Baca juga : 7 Manfaat Menggunakan HRIS Pada Perusahaan

Sofwtare HRD

Mengapa Software HRD Penting bagi Industri Jasa?

Software HRD

Dalam bisnis jasa peran manajemen sumber daya manusia pada dasarnya tidak jauh berbeda dengan organisasi yang lebih besar lainnya. Salah satu hal yang membedakannya adalah volume pekerjaan dan jumlah karyawan yang dikelola jauh lebih sedikit daripada perusahaan besar lainnya. Meskipun begitu perusahaan jasa perlu memiliki inisiatif dan langkah awal dalam pengelolaan bisnis agar lebih kompetitif. Perusahaan yang baru dirintis juga  harus dapat memastikan pengelolaan SDM di perusahaan berjalan dengan lancar. Untuk itu diperlukan pemahaman dasar terkait solusi yang akan diambil kedepannya. Salah satunya dengan penerapan Sistem Manajemen SDM terbaik. Akan tetapi, sebelum Anda memutuskan menggunakan Software HRIS alangkah baiknya untuk mengetahui pengertian dan tujuan dari software tersebut. 

Software HRIS (Human Resource Information System) adalah suatu sistem yang dapat dimanfaatkan untuk menyimpan, menyederhanakan dan mengelola data karyawan di perusahaan menjadi lebih efisien. Selain itu, Software HRD juga dapat melakukan pekerjaan yang berhubungan dengan input, tracking, dan rekapitulasi berbagai data serta informasi terkait dengan manajemen SDM, administrasi, dan lainnya. Dalam hal ini manajemen sumber daya manusia tidak terbatas hanya pada masalah rekrutmen dan penggajian saja. Akan tetapi juga dapat mengoptimalkan pengelolaan absensi otomatis, penggajian karyawan menjadi lebih praktis. Serta dokumen terkait kinerja karyawan menjadi lebih terpusat dengan satu sistem. 

Baca juga Apa Itu Sistem HRIS? Kenali Fungsi dan Manfaatnya untuk Bisnis

8 Manfaat Utama Software HRD

1. Sistem terstandarisasi

Software HRIS menggunakan sistem yang terstandarisasi atau sistem yang telah memenuhi standar dan kualifikasi tertentu sebelum diterapkan. Sehingga dapat menghindari resiko terjadi pencurian atau bahkan kehilangan berbagai data perusahaan. Standarisasi data tersebut dilakukan dengan menyeragamkan input data yang sebelumnya tidak sesuai hingga menjadi sesuai. Dengan menggunakan suatu format tertentu, hingga seluruh data memenuhi standar. Dengan EVA HRIS HashMicro seluruh data dan dokumen akan tersimpan dalam satu cloud system yang terpusat dengan tingkat keamanan yang berlapis.

2. Manajemen penggajian dan absensi

Dengan Software HRD terbaik, Anda dapat dengan mudah mengubah proses penggajian menjadi otomatis dengan sistem terstandarisasi. Untuk hasil yang lebih optimal Anda dapat dengan mudah mengintegrasi dengan software lainnya. Dengan manajemen penggajian tentunya akan meminimalisir salah transfer dan menghemat waktu untuk mentransfer satu persatu karyawan perusahaan. Selain itu, karyawan tidak perlu khawatir terkait gaji yang mereka bayarkan akan telat, karena sudah terjadwal oleh sistem. 

Software HRIS juga dapat mempermudah manajemen absensi dengan pelacakan biometrik dan face recognition canggih, sehingga tidak dapat direkayasa oleh foto. Dengan hal ini tentunya kehadiran karyawan menjadi lebih terpantau, tanpa harus Anda cek satu persatu. Sistem ini juga dapat membuat laporan absensi menjadi lebih sistematis. Selain manajemen absensi Anda juga dapat mengelola jadwal shift karyawan, jam kerja, dan cuti secara efisien, dengan melacak ketersediaan karyawan dan preferensi shift.

3. Sederhanakan perhitungan pajak dan asuransi

Sistem ini dapat membantu menghitung PPh 21 karyawan tetap dan tidak tetap, sehingga Anda tidak perlu menghitung satu persatu pajak tersebut. Selain itu sistem secara otomatis, Anda juga dapat menghitung dan mengurus kepentingan asuransi setiap karyawan. Hal tersebut karena sistem akan membantu pengelolaannya dengan cepat, dan akurat, sehingga meminimalisir kesalahan dan menghemat waktu. 

4. Meminimalisir human error

Dengan software HRIS ini dapat membantu Anda dalam melakukan pemantauan setiap pembagian gaji karyawan secara akurat tanpa miskalkulasi dan human error. Selain itu, Software HRD juga dapat meminimalisir segala kesalahan yang seringkali perusahaan jasa lakukan secara manual. Seperti kesalahan perhitungan, pencatatan dan pelaporan terkait dengan manajemen SDM dan kepentingan lainnya. Dengan sistem ini Anda dapat meminimalisir human error, berbagai permasalahan hukum dan kerugian finansial sehingga proses pengelolaan SDM berjalan sesuai dengan regulasi.

Baca juga Apa Tugas Admin HRM dan Pentingnya Penggunaan Software HRIS dalam Perusahaan?

5. Fokus mengembangkan dan melatih SDM

Salah satu tugas seorang HRD adalah untuk mengembangkan skill dan keterampilan SDM di perusahaan. Pengembangan tersebut tentunya akan berbeda-beda sesuai dengan kebutuhannya masing-masing. Banyak perusahaan yang melakukan berbagai upaya seperti menyelenggarakan pelatihan, seminar, atau training keahlian guna meningkatkan kualitas kerja dan produktivitas yang lebih baik untuk perusahaan. Dengan software HRM Anda dapat Melakukan pengelolaan dan pemantauan aktivitas dan kinerja karyawan jadi mudah dan praktis. Hingga kemudian mengetahui apa saja yang harus perusahaan perbaiki dari masing-masing karyawan dan hingga kemudian memberikan pelatihan khusus.

6. Optimalkan proses rekrutmen

Dengan pengelolaan sumber daya manusia yang baik perusahaan jasa dapat memanfaatkan anggaran dan waktu yang tersedia untuk mengoptimalkan proses rekrutmen. Hal tersebut agar hasil yang perusahaan peroleh lebih maksimal sehingga akan mendapatkan kandidat yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Untuk memperlengkap solusi pengelolaan SDM di perusahaan, Anda juga dapat menggunakan Software rekrutmen, sehingga Anda dapat dengan mudah menyederhanakan proses rekrutmen perusahaan Anda mulai dari screening CV otomatis, penjadwalan interview dan test, hingga onboarding karyawan secara efektif 

7. Efisiensi waktu

Salah satu keunggulan software HRD adalah kemudahan akses untuk melihat dokumen karyawan yang dapat meningkatkan efisiensi waktu. Selain itu, dengan software tersebut, semua pekerjaan yang berkaitan dengan manajemen SDM akan dengan cepat terselesaikan menggunakan sistem yang terotomasi. sehingga dapat menghemat waktu dan mendapatkan hasil yang lebih akurat.

8. Memudahkan akses informasi dan produktivitas meningkat

Dengan software HRIS terbaik Anda akan dengan mudah mendapatkan informasi terkait kinerja karyawan, melacak daftar hadir dan hasilkan laporan absensi dalam hitungan detik dengan satu sistem yang terintegrasi. Setelah Anda mengetahui laporan terkait kehadiran dan kinerja karyawan Anda dapat mengevaluasinya agar kedepannya dapat meningkat. Selain pengelolaan tata kelola SDM, perusahaan jasa juga penting memberikan kesempatan karyawan dalam menyampaikan ide atau gagasan. Dengan hal tersebut maka karyawan akan merasa perusahaan hargai. Selain itu juga akan meningkatkan produktivitas dan  membuat karyawan ikut andil dalam memajukan bisnis jasa tempat mereka bekerja.

download skema harga software erp
download skema harga software erp

Software HRD HashMicro

Sebagai penyedia layanan software terbaik HashMicro menyediakan berbagai solusi terbaik untuk mengoptimalkan seluruh aktivitas bisnis Anda secara menyeluruh. Salah satunya adalah solusi HRIS EVA HashMicro, yang mampu memaksimalkan tata kelola manajemen sumber daya manusia pada perusahaan Anda menjadi lebih terstruktur dan efisien. Software HRIS adalah sistem manajemen sumber daya manusia yang mampu membantu divisi HR untuk menyederhanakan proses administrasi karyawan perusahaan melalui sistem terpusat. Melalui Software HRIS & Payroll Eva, Anda dapat melacak semua kegiatan operasional karyawan, sehingga manajemen karyawan akan lebih rapi dan lebih terorganisir. 

Selain itu, Aplikasi HRIS EVA lengkap dengan berbagai jenis fitur yang perusahaan butuhkan, mulai dari manajemen penggajian, pembayaran pajak PPh 21, basis data karyawan, mengelola kehadiran karyawan, manajemen biaya tunai, menyederhanakan proses rekrutmen, dan mengevaluasi kinerja karyawan. Dengan sistem berbasis online, software ini dapat menyimpan data dalam bentuk database sehingga Anda dapat menyimpan database sebanyak apapun, sesuai dengan kebutuhan.

Baca juga 4 Alasan Perusahaan Harus Menggunakan Aplikasi HRIS

software HRD

Kesimpulan 

Di era yang serba modern saat ini perusahaan rintisan atau jasa dituntut untuk dapat menyesuaikan diri dalam perkembangan bisnis yang adaptif. Salah satunya dengan menerapkan solusi praktis, seperti penggunaan sistem manajemen SDM yang baik. Meskipun jumlah SDM yang perusahaan jasa kelola masih sedikit hal ini dapat menjadi investasi mahal bagi sebuah perusahaan. Untuk itu dapat menggunakan software yang dapat disesuaikan dengan skala bisnis Anda, yaitu Software HRIS HashMicro.

Dengan sistem ini Anda sebagai seorang HRD dapat menghindari berbagai permasalahan yang terjadi terkait dengan tugas dan kewajiban seorang HRD. Seperti pemberian gaji, pengelolaan absensi, pelaporan kinerja karyawan lainnya. 

Maka dari itu penerapan solusi ini harus menjadi prioritas utama untuk perusahaan jasa Anda, hal tersebut karena software ini sangat cocok digunakan untuk membantu  proses implementasi tata kelola SDM yang lebih optimal. Selain itu, kegunaan Software HRIS juga sebagai solusi efektif dalam membantu pengelolaan kinerja SDM di perusahaan jasa yang bersifat dinamis. Untuk mempelajari sistem dengan mendalam, Anda dapat menggunakan layanan demo gratis dari HashMicro.

Tertarik Mendapatkan Tips Cerdas Untuk Meningkatkan Efisiensi Bisnis Anda?

Hendra Gunawan
Hendra Gunawanhttps://www.hashmicro.com
Sebagai penulis konten yang memiliki passion untuk bisnis dan teknologi, saya selalu berusaha untuk mengombinasikan antara pengetahuan bisnis dan teknologi dengan kemampuan menulis saya.

Coba Gratis Software HashMicro

Diskusikan kebutuhan bisnis Anda dengan konsultan ahli kami dan DAPATKAN DEMO GRATISNYA!

Ingin respon lebih cepat?

Hubungi kami lewat Whatsapp

Nadia

Nadia
Balasan dalam 1 menit

Nadia
Ingin Demo Gratis?

Hubungi kami via WhatsApp, dan sampaikan kebutuhan perusahaan Anda dengan tim ahli kami
628111961171
×
Dapatkan Demo Gratis!